CARA MELIHAT IP ADDRESS DI LAPTOP DAN ANDROID

 

Cara Melihat IP Address di Laptop dan Android [Terlengkap!]

  2 min read

Cara Melihat IP Address di Laptop dan Android

Bagaimana sih cek IP address laptop, smartphone, atau perangkat lain? Tenang, Anda sudah menemukan artikel yang tepat, nih! Di artikel ini, kami akan menjelaskan cara cek IP address di berbagai perangkat.

Beberapa metode cara melihat IP address akan kami bahas satu per satu. Mari mulai dari langkah dari penggunaan di komputer dulu

Cara Cek IP Address di Komputer  

Metode cara cek IP komputer bisa dilakukan dengan bantuan command prompt, mengakses control panel dan melalui setting Wi-Fi. Ini informasi lengkapnya

Cara Melihat IP Address Laptop dari Command Prompt

Untuk cek IP address lewat command prompt, cukup lakukan dua langkah:

  1. buka command prompt
  2. masukkan perintah ipconfig

Penjelasannya sebagai berikut:

1. Buka Command Prompt

Pertama-tama, buka Start Menu kemudian ketikkan Run. Lalu, ketik cmd dan klik OK.

buka command prompt untuk cek ip address

2. Masukkan Perintah ipconfig

Di command prompt, ketikkan perintah ipconfig dan klik Enter.

ketik ip config di command prompt

Alamat IP akan muncul seperti di bawah ini yang menandakan cek IP address Anda berhasil.

hasil cek ip address di command prompt

Baca Juga: Apa Itu IPv6?

Cara Cek IP Komputer lewat Control Panel

Lakukan langkah berikut untuk car melihat IP address di komputer:

1. Buka Control Panel 

Klik Start Menu di Windows, dan cari Control Panel melalui fitur pencarian.

opsi control panel di start menu

2. Buka Pengaturan Network and Internet

Di halaman Control Panel, buka pengaturan Network and Internet, pilih Network and Sharing Center. Kemudian klik submenu View network status and tasks.

view network status untuk cek ip address

3. Pilih Koneksi yang Digunakan

Setelah itu akan muncul menu seperti di bawah ini lalu klik koneksi Wi-Fi yang Anda gunakan. 

klik koneksi aktif

4. Buka Detail Koneksi

Status Wi-Fi yang Anda gunakan akan muncul, lalu klik Details

klik detail ip address

Setelah itu akan muncul detail koneksi beserta alamat IP yang Anda butuhkan

hasil ip address di control panel

Baca Juga: Cara Mengembalikan IP Address yang Diblokir Server Hosting

Cara Cek IP Address Melalui Network & Internet Settings

Inilah cara cek IP address melalui Setttings di komputer:

1. Buka Pengaturan Wi-Fi

Buka pengaturan Wi-Fi yang Anda gunakan dengan klik ikon Wi-Fi di pojok kanan bawah toolbar.

buka properties wifi

2. Buka Properties Wi-Fi

Setelah itu, buka Properties Wi-Fi kemudian scroll sampai bawah dan Anda akan menemukan informasi alamat IP Anda seperti ini

hasil ip address di properties wifi

Baca Juga: Cara Membuat Email Baru di Desktop dan Android

Cara Mengetahui IP Address di Android

Ada dua cara untuk mengetahui IP Address di HP Android, yaitu melalui Settings Wi-Fi dan menu About Phone.

Cek IP Address HP Melalui Settings Wi-Fi

Jika Anda sedang menggunakan koneksi Wi-Fi di smartphone, berikut cara untuk mengetahui alamat IP Anda:

  1. Buka Settings > Connections > Wi-Fi
  2. Klik jaringan Wi-Fi yang Anda gunakan
  3. Informasi IP Address akan terlihat di informasi Wi-Fi 

Cara Melihat IP Address Melalui About Phone

Jika Anda sedang menggunakan mobile data, berikut adalah cara mengetahui IP address smartphone Anda: Buka Settings > About Phone > Status di smartphone Anda.

Cek IP Address Menggunakan Aplikasi Pihak Ketiga

Masih ada langkah cek IP address lain di smartphone. Anda bisa memanfaatkan aplikasi pihak ketiga di PlayStore. Berikut adalah langkah-langkahnya:

1. Unduh Aplikasi Cek IP Address

Ada banyak aplikasi untuk mengecek IP address di smartphone. Salah satu aplikasi yang bisa Anda gunakan adalah My IP Address

2. Buka Aplikasi My IP Address

Anda cukup membuka aplikasi My IP Address dan alamat IP smartphone Anda akan muncul otomatis

contoh hasil ip address di aplikasi my ip address

Komentar

Postingan populer dari blog ini

TATA CAHAYA DALAM PENGAMBILAN GAMBAR

PENGAMBILAN GAMBAR DENGAN TEKNIK ZOOMING DAN PANNING

CARA MEMASANG (INSTAL) DANG MENGHAPUS MAGIC LANTERN